Grand Opening INNISFREE Store in Indonesia
Hai guys! Pasti ga asing lagi dong dengan brand asal Korea yaitu Innisfree yang terkenal dengan bahan-bahan natural-nya.. Nah berita baiknya sekarang Innisfree hadir di Jakarta yaitu di Mall Central Park dan Senayan City Mall.
Waktu pertama kali grand launching Innisfree Jakarta mereka mengundang beberapa blogger untuk mengunjungi store dan mencoba berbagai produk Innisfree. Seru banget kan? Disini ada sekitar 20 blogger yang hadir dan mereka semua terlihat sangat excited
Pada awal acara, brand manager Innisfree dari Korea dan Indonesia memberikan informasi mengenai produk Innisfree. Innisfree merupakan natural beauty brand nomor 1 di Asia yang memiliki arti “an island that relaxes the skin”. pulau yang dimaksud adalah Jeju, yang dikenal sebagai tempat paling bersih di Korea Selatan.
Di tahun 1979, Innisfree mengubah Jeju yang dipenuhi dengan bebatuan menjadi kebun teh hijau bebas pestisida. Dari kebun ini, lahirlah salah satu produk best seller Innisfree, Innisfree Green Tea Seed Serum.
Selain Green Tea Seed Serum, Innisfree punya lima produk lainnya yang jadi favorit, yang pastinya bisa kamu beli di store Innisfree Indonesia, seperti Super Volcanic Pore Clay Mask, Orchid Enriched Cream, Jeju Lava Seawater Intensive Ampoule, Jeju Bija Anti Trouble Trouble Lotion, dan Soybean Energy Oil.
Read more : Innisfree The Green Tea Seed Cream Review
Di dalam store Innisfree kita juga dapat mencoba Virtual Reality (VR) dimana kita dapat merasakan langsung keindahan alam pulau Jeju yang bersih dan murni. VR tersebut tersedia dalam 2 tema, yaitu:
1. Flying Bike : Terbang bersama sepeda ajaib menjelajahi pulau Jeju, mulai dari dasar laut hingga ujung langit biru
2. Someday in Jeju : Kencan mendebarkan bersama Lee Min Ho
Yang menarik perhatian aku saat belanja yaitu 100 cushion case yang memiliki desain warna-warni. Waktu memilih case cushion-nya aku bener-bener galau banget karena semua desainnya cantik + lengkap mulai dari desain warna pastel hingga warna-warna solid. Harga case cushion-nya Rp 188.000,- tidak termasuk isinya.
Nah ini hasil belanjaan aku selama grand opening Innisfree di Central Park Mall Jakarta, Produk favorite aku disini yaitu Innisfee Body lotion Vanilla karena wangi nya soft banget
Read more: KoreaBuys Beauty Box
Innisfree Central Park Mall
Jl. Letjen S. Parman No.28, LG Floor Jakarta Barat, DKI Jakarta 11470
Innisfree Senayan City
Jalan Asia Afrika Lot. 19, LG Floor Jakarta Pusat, DKI Jakarta 12190
Innisfree website : www.innisfree.com/id/id/
This seems so cool!
ReplyDeleteTHE PINK ELEPHANT SHOE // GANHA UM MEGA CABAZ DE VERÃO
I love grand openings! They're so exciting and the best products are showcased first.
ReplyDelete❀ VEGETARIAN COURTESY ❀ FACEBOOK ❀
this is my fav 2 <3
ReplyDeleteseneng banget pastinya inisfree ada di indo ,terus cushionnya banyak banget pilihan packaging nya. lucu2 lagi
Pake VR ketemu lee min ho, seru banget pasti. Berasa mimpi jdi nyata.
ReplyDeletepengen coba body lotionnya
ReplyDeleteIg.@ysiallagan
senengnya ada store Innisfree di Jakarta jadi nggak perlu lagi beli online hihi
ReplyDeletelove,
Zahra Tsabitah's Blog
Seneng banget ada inisfree di indonesia
ReplyDeleteStore innisfree pertama buka antriannya panjaaang bgt, berjubel nunggu pengen masuk kesana.
ReplyDeleteTapi dari segi harga, entah kenapa lebih murah belanja di olshop
Seru banget ya ka pasti udah hadir disana ketemu 20blogerbeauty? Seger banget si liat fashion kakak kali ini makin makin deh cantiknya
ReplyDeleteAku suka cushionnya covernya lucu lucu 😍😍😍
ReplyDelete